Sejarah berdiri PT Bank Nusantara Parahyangan (Bank BNP) didirikan tanggal 18 Januari 1972 dengan nama PT Bank Pasar Karya Parahyangan yang berorientasi bisnis pada usaha retail, kemudian pada bulan Juli 1989 ditingkatkan statusnya menjadi Bank Umum Nasional dengan harapan dapat meningkatkan pelayanan jasa perbankannya lebih luas dan dapat membidik sector ekonomi yang lebih besar lagi, sekaligus berganti nama menjadi PT Bank Nusantara Parahyangan.
Pada tanggal 17 Desember 2007, kepemilikan mayoritas saham Bank BNP telah beralih kepada ACOM CO., LTD. Japan (ACOM) dan The Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ, Ltd. (BTMU) melalui akuisisi saham sebanyak 75,41% saham Bank BNP, dimana ACOM menguasai 55,41% dan BTMU menguasai 20% dari seluruh saham yang telah dikeluarkan Bank BNP, sehingga dengan demikian keduanya menjadi Pemegang Saham Pengendali Bank BNP. Pada bulan Oktober 2010 dilakukan Penawaran Umum Terbatas II (PUT II) Dalam Rangka Penerbitan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu sejumlah 99.963.158 Saham Biasa Atas nama dengan nilai nominal Rp. 500,- setiap saham yang ditawarkan dengan Harga penawaran Rp.1000,- setiap saham. Selanjutnya per 31 Desember 2011, komposisi saham ini menjadi 75,51% saham dimana ACOM menguasai 60,31% dan BTMU menguasai 15.20% dari total 316.513.158 saham.
Pada bulan Mei 2013 Bank BNP melakukan Penawaran Umum Terbatas III (PUT III) dengan jumlah saham baru yang ditawarkan sebanyak 260.320.724 dengan nominal Rp.500,- setiap saham yang ditawarkan dengan Harga Penawaran Rp.1.150,- setiap saham. Hasil PUT III tersebut membuat komposisi kepemilikan saham berubah dimana ACOM CO, LTD menguasai 66,15% dan The Bank of Tokyo-Mitsubishi UFJ, Ltd menguasai 9,35% dari total 676.833.882 saham.
Lowongan Kerja Bank Nusantara Parahyangan (Bank BNP) Terbaru 2015
Lowongan Kerja Terbaru Bank Nusantara Parahyangan (Bank BNP) Juni 2015, Posisi:
Regulatory Reporting Staff
Penempatan; Bandung
Uraian Tugas:
Bertanggung jawab atas pengolahan dan pengiriman laporan kepada pihak regulator
Kualifikasi:
• Pria
• Usia maks. 30 tahun
• Lulusan minimal D3/S1 segala jurusan
• Memiliki pengalaman minimal 1 (satu) tahun di bidang Perbankan
• Mampu berkomunikasi dan bekerjasama secara efektif dalam team
• Penempatan Bank BNP KP – Juanda, Lantai 3 – Bandung
Kode lamaran : RRS BNP di sudut kanan amplop
Email : paulin@bankbnp.com
Subjek email : RRS – BNP
Lowongan Kerja PT Bank Nusantara Parahyangan (Bank BNP)
Silahkan tinggalkan komentar anda, baik saran atau kritik. Satu Komentar sangatlah berharga asalkan jangan nyepam